Source article: SingularityNET Latest Ecosystem Updates: September 2024
Translation by: bangwin
Dework task link: https://app.dework.xyz/singularitynet-ambas/test-38287?taskId=04e360e7-9efa-4e30-b0a4-40ff8b177110
Community review: Please leave comments below about translation quality or like this post if it is well translated
Updates Ekosistem Terbaru SingularityNET: September 2024
Dalam Rangkuman Ekosistem edisi September, kami menyajikan kemajuan dan tonggak sejarah terbaru di seluruh Platform AI terdesentralisasi kami dan ekosistem SingularityNET yang lebih luas. Sorotan utamanya mencakup penambahan CUDOS ke Artificial Superintelligence Alliance.
Selain itu, kami menyediakan laporan kemajuan dari Duta Besar kami dan proyek ekosistem, yang menyoroti pertumbuhan dinamis dalam ekosistem kami.
Terakhir, kami menyoroti liputan media yang penting, yang memperkuat posisi SingularityNET sebagai pemimpin dalam ruang AI terdesentralisasi.
Berita dan Informasi Terbaru SingularityNET
CUDOS Bergabung dengan Aliansi ASI
Informasi Terbaru Kantor Inisiatif Strategis
SingularityNET’s Technical Tuesday
Berita dan Informasi Terbaru tentang Ekosistem
Acara dan Konferensi SingularityNET Terbaru
Sorotan Komunitas SingularityNET
Berita dan Informasi Terbaru SingularityNET
CUDOS Bergabung dengan Aliansi ASI
Pada tanggal 11 September 2024, Artificial Superintelligence Alliance mengusulkan pengintegrasian CUDOS, Jaringan Infrastruktur Fisik Terdesentralisasi (Decentralised Physical Infrastructure Networ - DePIN) terkemuka untuk komputasi AI, ke dalam ASI Alliance. Pemegang token FET (ASI) kemudian diundang untuk menyampaikan pendapat mereka tentang penggabungan token ini mulai tanggal 19 September 2024, pukul 6 sore UTC dan ditutup pada tanggal 24 September 2024, pukul 6 sore UTC.
Proposal tersebut mendorong diskusi yang menarik untuk dicermati tentang bagaimana integrasi CUDOS dapat mempercepat pengembangan produk di seluruh Alliance dan meningkatkan utilitas token ASI Alliance (FET) yang terpadu. Model cloud CUDOS menawarkan keuntungan signifikan dibandingkan pendekatan terpusat tradisional, seperti skalabilitas yang ditingkatkan, efisiensi biaya, dan fleksibilitas. Dengan CUDOS, infrastruktur AI premium seperti GPU NVIDIA H100 dapat diakses dengan biaya sekitar 50% dari Amazon AWS, yang secara efektif memperkuat dampak investasi perangkat keras Fetch.ai dan SingularityNET sebesar $153 juta.
“Integrasi CUDOS ke dalam Aliansi akan membawa kita maju secara dramatis dibidang infrastruktur perangkat keras komputasi, salah satu unsur penting yang kita butuhkan untuk memenuhi misi kita.” Dr. Ben Goertzel, CEO SingularityNET dan Aliansi ASI.
Proposal tersebut mendapat dukungan luar biasa dari pemegang token FET (ASI), dengan persetujuan 99,99% di Fetch.ai Mainnet dan persetujuan 96,67% di seluruh jaringan Ethereum, Cardano, dan Binance Smart Chain, yang menandai penambahan CUDOS sebagai anggota terbaru Aliansi.
Integrasi CUDOS ke dalam ekosistem ASI memperkuat komitmen Aliansi untuk meningkatkan skala AI terdesentralisasi dan menjaga pengembangan sistem superintelijen. Penggabungan ini membawa ASI lebih dekat ke tujuannya untuk menciptakan infrastruktur AI yang terbuka, tangguh, terukur, dan independen yang mendorong kemajuan pesat sambil mempertahankan standar transparansi dan inklusivitas tertinggi.
Informasi Terbaru Kantor Inisiatif Strategis
Kantor Inisiatif Strategis (The Strategic Initiatives Office - SIO) adalah tim lintas fungsi yang didedikasikan untuk memajukan posisi SingularityNET dalam ruang AI yang terdesentralisasi. SIO berfokus pada desain strategis, proposal, dan pelaksanaan inisiatif SingularityNET, dengan fokus pada komersialisasi, pemodelan pendapatan, dan orkestrasi sumber daya.
Tabel berikut menunjukkan jumlah kemitraan yang saat ini aktif:
SingularityNET’s Technical Tuesdays
Serial ‘SingularityNET’s Technical Tuesdays’ mengeksplorasi pengembangan Platform AI terdesentralisasi SingularityNET, kemajuan dalam kerangka kerja OpenCog Hyperon untuk AGI dan seterusnya, dan menyoroti bagaimana kami menerjemahkan ide-ide R&D AI dan AGI kami ke dalam sistem untuk kasus penggunaan di dunia nyata.
Mengatasi Keterbatasan Pembelajaran Penguatan: Demo AIRIS Langsung
Pada hari Selasa, 3 September 2024, kami ditemani oleh Berick Cook, Pengembang AI di SingularityNET, untuk demo Minecraft langsung dari sistem pembelajaran eksperiensial Autonomous Intelligent Reinforcement Inferred Symbolism (AIRIS). Selama demo, kami membahas bagaimana AIRIS mengaktifkan agen kecerdasan buatan berbasis kausalitas dan bagaimana AIRIS dapat membantu meningkatkan generalitas agen otonom dan efisiensi data dalam mempelajari perilaku yang diarahkan pada tujuan.
Kami mengeksplorasi kekuatan dan keterbatasan Reinforcement Learning dan di mana AIRIS dapat memberikan keuntungan khusus. Kami juga membahas arah R&D di masa mendatang dan potensi aplikasi AIRIS di dunia nyata.
Sesi ini dirancang agar sangat interaktif, dengan pengembang AI tingkat lanjut dan anggota komunitas diundang untuk mengusulkan skenario khusus untuk pengujian waktu nyata dalam lingkungan Minecraft dan terlibat dalam diskusi teknis tentang arsitektur AIRIS dan algoritme yang mendasarinya.
Program Duta Besar
Program Duta Besar SingularityNET adalah inisiatif yang digerakkan oleh komunitas yang memperkuat transparansi dan desentralisasi ekosistem kami, mengakui kontribusi berharga yang dibuat oleh para Duta Besar kami, dan menghargai prestasi mereka.
Pada bulan September, para Duta Besar kami secara aktif berkontribusi pada ekosistem SingularityNET dengan cara-cara berikut:
- African Guild dan AI Ethics Workgroup berkolaborasi untuk menyelenggarakan acara tatap muka pertama untuk Program Duta Besar, yang berlangsung di Abuja, Nigeria, pada Sabtu, 28 September. Siaran langsung acara dapat diakses di sini dan diskusi panel pra-acara dapat dilihat di sini;
- Gamers Guild telah membangun lingkungan di Roblox, dan secara aktif berkolaborasi dengan SophiaVerse dalam pengujian dan penggunaan sistem dialog mereka;
- LatAm Guild saat ini berkolaborasi dengan Yayasan dalam lokakarya/hackathon mendatang, yang rinciannya akan segera diumumkan;
- Marketing Guild mencari masukan dari komunitas tentang jenis inisiatif yang ingin mereka lihat, Anda dapat mengirimkan ide Anda di sini.
Untuk mempelajari lebih lanjut tentang perkembangan terkini, Anda bisa menjelajahi Arsip atau tonton rekaman pertemuan SingularityNET Ambassador Program’s September Town Hall di YouTube:
- Ambassador Town Hall Meeting #113 mulai tanggal 3 September 2024;
- Ambassador Town Hall Meeting #114 mulai tanggal 10 September 2024;
- Ambassador Town Hall Meeting #115 mulai tanggal 17 September 2024;
- Ambassador Town Hall Meeting #116 mulai tanggal 24 September 2024;
Jika Anda tertarik untuk terlibat dan bergabung dengan serikat dan kelompok kerja komunitas kami, silakan bergabung dengan server Discord kami dan navigasikan ke bagian Cara Bergabung untuk mendapatkan panduan.
Berita dan Informasi Terbaru tentang Ekosistem
Twin Protocol
Twin Protocol ini memungkinkan Anda membuat versi digital diri Anda sendiri untuk menangkap keterampilan, pengetahuan, dan kepribadian unik Anda yang dapat Anda bagikan dengan orang lain melalui pasar tokenisasi.
- Meluncurkan AI Twin milik Robert “Kool” Bell, musisi, penyanyi, penulis lagu, dan anggota pendiri grup musik Kool & the Gang;
- Memperkenalkan fitur-fitur baru, termasuk Toxic Word Filter untuk Bahasa Inggris dan Pengenalan Ucapan Tingkat Lanjut (Advanced Speech Recognition);
- CEO Twin Protocol, Stacey Engle, dan CSO, Bill Inman, naik panggung di Simposium Sages & Scientists tahunan Deepak Chopra di Universitas Harvard untuk membahas potensi kembaran digital AI dan kekuatan blockchain untuk menjaga privasi dan data.
Jam Galaxy
Web3 Music Studio memanfaatkan infrastruktur AI, blockchain & DePIN untuk mengubah cara artis dan penggemar menikmati musik.
- Desain awal untuk Aplikasi Mini Telegram Jam Galaxy telah dirampungkan dan tim saat ini tengah menyiapkan infrastruktur yang diperlukan. Mekanisme permainan tengah disempurnakan dengan rencana untuk menyertakan 2–3 trek dan sistem manajemen lagu dasar dalam rilis pertama. Tujuannya adalah untuk mendorong keterlibatan komunitas dengan menghubungkan musisi dengan penggemar dan menggunakan gamifikasi untuk mendorong minat;
- Tim Jam Galaxy membuat kemajuan signifikan pada alur autentikasi, yang memungkinkan autentikasi aplikasi desktop melalui aplikasi web. Struktur deep-linking hampir selesai, dengan pengujian yang diantisipasi akan dimulai pada pertengahan Oktober. Desain untuk aplikasi web dan desktop kami hampir rampung. Selain itu, tim tengah memajukan fitur navigasi dalam ekosistem mereka, termasuk platform musik Jam Galaxy dan dasbor operator node;
- Tim backend Jam Galaxy telah mengemban tanggung jawab pengembangan untuk API jaringan. Transisi ini memungkinkan tim blockchain mereka untuk berkonsentrasi pada pengembangan smart contract. Tim juga meningkatkan fokus pada sisi permintaan Jam Galaxy, khususnya pada peningkatan keamanan dan stabilitas jaringan;
- Jam Galaxy mengumumkan penambahan pengembang front-end baru, yang akan bergabung dengan tim mereka pada minggu pertama bulan Oktober untuk lebih mempercepat upaya pengembangan mereka;
- Infrastruktur DePIN Jam Galaxy telah memasuki tahap pengembangan selanjutnya, dengan pekerjaan yang sedang berlangsung untuk menghubungkan protokolnya dengan antarmuka pengguna. Jaringan uji coba blockchain sudah beroperasi dan sedang diintegrasikan dengan protokol audio;
- Tim Jam Galaxy baru-baru ini menghadiri WebX Japan dan TOKEN2049 di Singapura dan berkesempatan untuk terhubung dengan banyak anggota komunitas dan menjajaki kemitraan baru.
NuNet
NuNet tengah membangun kerangka komputasi terdesentralisasi global, yang masing-masing diberi reward melalui ekosistem tokenomik berdasarkan NuNet Utility Token (NTX).
- NuNet bekerja sama dengan CUDOS dalam Aliansi ASI untuk menciptakan ekosistem komputasi terdesentralisasi yang tangguh dan serbaguna;
- NuNet dan The Posemesh mengumumkan kemitraan untuk menetapkan standar industri bagi komputasi spasial;
- Tim NuNet baru-baru ini menghadiri TOKEN2049 dan Open Source Summit Europe 2024. Mereka mensponsori dan menghadiri Cardano Summit mendatang di Dubai;
- NuNet mengumumkan peluncuran Portal Dokumentasi baru mereka, sebuah alat penting yang dirancang untuk mendukung dan meningkatkan upaya kolektif mereka.
Rejuve.Bio*
Rejuve Biotech berfokus pada identifikasi target dan jalur baru untuk terapi yang dapat meringankan penyakit terkait usia seperti Alzheimer, penyakit kardiovaskular, dan kanker melalui AI tingkat lanjut, wawasan lintas organisme, dan penelitian multiomik mutakhir.
- Rejuve.Bio Crowd Fund terus tumbuh, mengumpulkan lebih dari $270.000;
- Paul Segel, Penasihat Umum Eclectic Law, bergabung dengan Dewan Penasihat Rejuve Bio;
- Tim terus menambahkan fitur dan fungsi baru ke platform.
Acara dan Konferensi SingularityNET Terbaru
SingularityNET, sebagai pemimpin global di bidang AI, AGI, robotika sosial, dan persimpangan teknologi AI dan blockchain, secara teratur dicari untuk memberikan kepemimpinan pemikiran di panggung global.
Pada bulan lalu, tim kami berpartisipasi dalam acara-acara utama berikut:
TOKEN 2049 Singapore
Kami baru-baru ini berpartisipasi dalam TOKEN2049, acara kripto terbesar di dunia, yang diadakan di Marina Bay Sands di Singapura pada tanggal 18–19 September 2024. Acara tersebut, yang diadakan sebelum akhir pekan balapan Formula 1 Singapore Grand Prix 2024, dihadiri oleh sekitar 20.000 peserta dari lebih dari 150 negara. Kami senang menyambut beberapa dari mereka di stan ASI Alliance untuk saling terhubung, bertukar ide, berjejaring, dan membentuk masa depan industri AI yang terdesentralisasi.
Dr. Ben Goertzel, tampil di panggung Sky pada tanggal 19 September 2024, bersama Sophia Robot dan saudara perempuannya Desdemona Robot dari Yaya Labs. Pidato utama Dr. Goertzel membahas masa depan AGI, AI yang terdesentralisasi, kreativitas, dan jalur menuju kecerdasan super, yang menyoroti misi kami untuk mempercepat kemajuan AGI dan ASI yang terdesentralisasi dan menawarkan alternatif yang menarik bagi kendali Big Tech atas pengembangan, penggunaan, dan monetisasi AI.
DeSci Summit Singapore
CEO Dr. Ben Goertzel bergabung dengan Dr. Aubrey de Grey, Presiden Longevity Escape Velocity (LEV) Foundation dan anggota Dewan Penasihat Ilmiah Rejuve.Bio, dan Peter Fedichev, CEO GERO, di DeSci Summit VitaDAO di Singapura untuk mengeksplorasi penerapan teknologi AI dan blockchain dalam upaya memperpanjang rentang hidup manusia.
Dr. Goertzel menyoroti bahwa kekuatan sesungguhnya dari penelitian umur panjang berbasis AI terletak pada kemampuannya untuk mengintegrasikan berbagai domain dan aspek penuaan menjadi pemahaman yang terpadu dan ketat. Integrasi ini memerlukan berbagai macam data heterogen di berbagai sistem, organisme, dan skala. Setelah integrasi data ini, diperlukan berbagai arsitektur dan pendekatan AI untuk mengidentifikasi pola dalam data dan menyusun hipotesis serta eksperimen yang sesuai.
Saat membahas metode AI, Dr. Goertzel menyatakan, “Saya pikir model bahasa besar (Large Language Models - LLM) dan jaringan saraf itu cukup berguna. Saya banyak bekerja dengan pembelajaran probabilistik, evolusioner, dan metode AI lainnya.” Ia menekankan pentingnya menggunakan serangkaian metode AI yang beragam, dengan mencatat, “Saya pikir Anda memerlukan kumpulan metode AI yang heterogen serta kumpulan data yang beragam dan besar.”
Dr. Goertzel kemudian menguraikan tentang bagaimana konsep-konsep ini diterapkan dalam praktik melalui berbagai proyek dalam ekosistem SingularityNET. Ia menyebutkan Rejuve.AI yang dipimpin oleh Jasmine Smith, sebuah proyek ekosistem SingularityNET yang menangani sebagian tantangan penelitian umur panjang dengan menciptakan jaringan penggemar umur panjang yang terdesentralisasi. Para peserta ini menyumbangkan data tentang tubuh mereka untuk dianalisis dan mengambil bagian dalam uji coba awal yang mengeksplorasi efektivitas terapi, termasuk yang berasal dari data mereka.
Dr. Goertzel juga membahas karya Kennedy Schaal dan timnya di Rejuve.Bio, tempat para ahli AI dan ilmuwan biomedis berkolaborasi dengan para pemimpin AGI di SingularityNET dan TrueAGI Inc. untuk mengembangkan kerangka kerja neural-simbolis guna menganalisis dan memahami data, sistem, dan proses terkait umur panjang. Kerangka kerja ini mengintegrasikan jaringan saraf dalam (termasuk LLM) dengan AI simbolik dan evolusioner yang diimplementasikan dalam OpenCog Hyperon, versi terbaru dari perangkat AGI integratif OpenCog.
Ia menyoroti sumber unik data umur panjang yang berharga yang telah diakses Rejuve Bio melalui kemitraannya dengan Genescient Inc.: data -omics dari lalat Methuselah yang berumur panjang. Lalat buah ini telah berevolusi secara eksperimental untuk hidup sekitar lima kali lebih lama daripada lalat kontrol. Kerangka kerja AI Rejuve.Bio menerapkan pembelajaran transfer untuk memahami implikasi wawasan dari lalat ini bagi umur panjang manusia, yang mengarah pada pemahaman baru tentang jalur dan jaringan yang mendasari penuaan pada manusia dan terapi potensial untuk memperpanjang rentang kesehatan manusia. Hasil praktis dari analisis AI ini mencakup saran untuk intervensi nutraceutical, farmasi, dan terapi gen baru untuk perpanjangan rentang kesehatan.
All That Matters 2024
CEO Dr. Ben Goertzel naik panggung di salah satu acara jejaring kewirausahaan terbesar di Asia tahun ini, All That Matters 2024, untuk membahas mengapa “Kecerdasan Umum Buatan (AGI) Penting.”
Selama pidato utamanya, Dr. Goertzel mengeksplorasi potensi mesin untuk mengembangkan rasa kasih sayang, kreativitas, dan keingintahuan, baik secara mandiri maupun bekerja sama dengan manusia. Ia juga membahas bagaimana transisi dari AI yang sempit dan terikat kumpulan data saat ini ke AGI masa depan dapat menyatukan manusia dan teknologi dengan cara yang belum pernah terjadi sebelumnya, menciptakan masa depan kooperatif yang akan menguntungkan kita semua.
Dr. Goertzel memaparkan beberapa bidang tempat AI dan alat proto-AGI saat ini diterapkan, termasuk musik, seni, menulis, matematika, dan sains. Untuk mengilustrasikan pekerjaan yang sedang berlangsung di bidang tersebut, Dr. Goertzel merujuk pada film dokumenter imersif AI “Beyond the Code”, sebuah proyek yang ia produksi bersama dengan Nefertiti Strong. Serial dokumenter ini mendokumentasikan upaya terkini untuk mengembangkan AGI yang bermanfaat dan menggabungkan kemampuan AI dengan kreativitas manusia. Proyek ini bertujuan untuk meneliti aspek teknis kolaborasi AI-manusia sambil juga mempertimbangkan implikasi etika dan sosial dari kemajuan teknologi ini.
Sorotan Komunitas SingularityNET
Kami beruntung memiliki sejumlah pemimpin komunitas hebat yang secara aktif berkontribusi pada pertumbuhan dan pengembangan ekosistem SingularityNET. Berikut ini adalah beberapa inisiatif terbaru yang dibuat komunitas yang menunjukkan kreativitas dan semangat kolaboratif yang berkembang dalam ekosistem kami:
- Duta SingulairtyNET — Memahami Portal Dokumentasi Pengembang NuNet: Tinjauan Teknis;
- Inés Gaviña — Kami Sedang Membaca: “Ledakan Kesadaran” oleh CEO Dr Ben Goertzel;
- WieseTechnology — CUDOS Akan Bergabung dengan ASI Alliance dengan Infrastruktur Komputasi Awannya;
- Duta SingulairtyNET — Di Dalam SingularityNET | Rekap September 2024;
- Duta SingulairtyNET — Apa Itu Kebenaran dan Pentingnya di Era Singularitas;
Bergabunglah dengan komunitas kami yang dinamis untuk menyelami lebih dalam dunia SingularityNET dan temukan bagaimana Anda dapat berpartisipasi dalam membentuk masa depan AI yang lebih terdesentralisasi dan demokratis. Terhubunglah dengan kami di Discord dan jelajahi Program Duta Besar kami untuk mendapatkan peluang berkolaborasi, belajar, dan berkontribusi pada visi bersama kami.
SingularityNET dalam Berita
Liputan media terkini menyoroti kemajuan yang kami buat, kemitraan yang kami jalin, dan kepemimpinan pemikiran yang kami berikan dalam bidang AI:
- Cointelegraph — ASI Alliance dapat mengatasi OpenAI dalam perangkat keras — CEO SingularityNET;
- The Michael Shermer Show — Jalan Menuju Singularitas: Ben Goertzel tentang AGI dan Nasib Kemanusiaan;
- Cointelegraph — Sistem AI tingkat lanjut sudah ‘sadar diri’ — Pendiri ASI Alliance;
- Hackrnoon — DeFi Bertemu AI: Wawancara Eksklusif dengan Salah Satu Pendiri SingularityDAO, Mario Alberto Casiraghi.
Kami bangga dengan pekerjaan yang dicapai tim dan komunitas kami pada bulan September, dan kami tetap berkomitmen untuk terus memimpin dalam AI terdesentralisasi dan pencarian AGI yang bermanfaat.
About SingularityNET
SingularityNET didirikan oleh Dr. Ben Goertzel dengan misi menciptakan Kecerdasan Umum Buatan (Artificial General Intelligence - AGI) yang terdesentralisasi, demokratis, inklusif, dan bermanfaat. AGI tidak bergantung pada entitas pusat mana pun, terbuka bagi siapa saja, dan tidak dibatasi oleh tujuan sempit satu perusahaan atau bahkan satu negara. Tim SingularityNET mencakup para insinyur, ilmuwan, peneliti, wirausahawan, dan pemasar yang berpengalaman. Tim inti platform dan AI kami selanjutnya dilengkapi oleh tim khusus yang dikhususkan untuk bidang aplikasi seperti keuangan, robotika, AI biomedis, media, seni, dan hiburan.
Platform AI Terdesentralisasi | OpenCog Hyperon | Ekosistem | Aliansi ASI
Tetap Ikuti Berita dan Pembaruan SingularityNET yang Terakhir:
- Kunjungi Situs Web kami
- Berlangganan Newsletter kami
- Bergabunglah dengan server Discord kami
- Ikuti kami di X
- Ikuti kami di Facebook
- Bergabunglah dengan Kanal Telegram Utama kami
- Berlangganan kanal Pengumuman kami di Telegram
- Bergabunglah dengan kanal siaran WhatsApp kami
- Ikuti kami di Instagram: SingularityNET dan Visions of AGI
- Ikuti kami di Warpcast
- Jelajahi Halaman Lowongan Kerja kami → Kami sedang merekrut.
- Tambahkan Kalender Acara Komunitas SingularityNET untuk mengikuti Acara Komunitas, Ambasador, dan Deep Funding terkini!
- Penafian: Konten yang dipublikasikan oleh SingularityNET dimaksudkan hanya untuk tujuan informasi dan tidak dimaksudkan sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual sekuritas apa pun dalam akun yang dikelola sendiri dan bukan merupakan penawaran atau penjualan sekuritas. Setiap investasi tidak dikelola secara langsung oleh SingularityNET atau Rejuve.Bio. Semua investasi melibatkan risiko, dan kinerja sekuritas atau produk keuangan di masa lalu tidak menjamin hasil atau keuntungan di masa mendatang. Calon investor harus mencari nasihat profesional dan meninjau semua dokumentasi dengan saksama sebelum membuat keputusan investasi apa pun.